DINAS TENAGA KERJA

ORIENTASI PENGENALAN/PENGUATAN JIWA KORSA PPPK FORMASI TAHUN 2024 PERIODE II

berita
03 November 2025
7x dilihat
Foto: ORIENTASI PENGENALAN/PENGUATAN JIWA KORSA PPPK FORMASI TAHUN 2024 PERIODE II
Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lamongan menerima kegiatan Orientasi Pengenalan/Penguatan Jiwa Korsa bagi PPPK Formasi Tahun 2024 Periode II yang berlangsung pada 3–7 November 2025.

Kegiatan ini terima oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lamongan, Bapak M. Zamroni, S.Sos., M.Si., yang juga memberikan arahan dan motivasi kepada 20 peserta PPPK yang melaksanakan orientasi di Disnaker Lamongan. Dalam arahannya, beliau menekankan pentingnya menumbuhkan jiwa korsa, semangat pengabdian, serta integritas dalam menjalankan tugas sebagai aparatur pemerintah.

Melalui orientasi ini, para peserta diharapkan dapat lebih memahami nilai-nilai dasar ASN, memperkuat disiplin dan profesionalisme, serta siap memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Lamongan.

DINAS TENAGA KERJA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 63, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan, Provinsi Jawa Timur, Kode Pos 62214
  • disnakerlamongankab@gmail.com
  • (0322) 316147
Logo Branding Lamongan
© 2025 Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lamongan