Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lamongan dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang IPK dan Peningkatan Produktivitas Bapak Sutrisno, S.H ., M.Si mendapatkan undangan dari Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Lamongan untuk mengikuti Paparan Hasil Akhir Penyusunan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) Kabupaten Lamongan Tahun 2025 sebagai bagian dari komitmen dalam meningkatkan kualitas pembangunan kepemudaan yang terarah, terukur, dan berkelanjutan. Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menyampaikan capaian, analisis, serta rekomendasi kebijakan berbasis data yang dihasilkan dari proses penyusunan IPP.
Paparan hasil akhir ini dihadiri oleh perwakilan perangkat daerah, akademisi, pemangku kepentingan kepemudaan, serta unsur organisasi kepemudaan di Kabupaten Lamongan. Dalam kesempatan tersebut, tim penyusun memaparkan nilai IPP Kabupaten Lamongan Tahun 2025 beserta perkembangan pada setiap domain penyusunnya, meliputi domain pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan, lapangan kerja dan kesempatan berusaha, partisipasi dan kepemimpinan, serta gender dan diskriminasi.
Melalui Paparan Hasil Akhir Penyusunan IPP Kabupaten Lamongan Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Lamongan menegaskan komitmennya untuk terus mendorong pembangunan pemuda sebagai investasi jangka panjang daerah. Dengan dukungan seluruh pemangku kepentingan, IPP diharapkan tidak hanya menjadi alat ukur, tetapi juga instrumen perencanaan yang mampu mengarahkan kebijakan menuju terwujudnya pemuda Lamongan yang sehat, berdaya saing, berkarakter, dan berkontribusi aktif dalam pembangunan.